Pinjaman online bunga terendah saat ini

Perkembangan era teknologi pada saat ini memudahkan masyarakat dalam mendapatkan sumber dana alternatif dari berbagai macam aplikasi yang menyediakan layanan pinjaman online selain dari penyedia layanan konvensional seperti perbankan.

 

Aplikasi pinjaman online bisa menjadi solusi. Selain menawarkan proses yang jauh lebih cepat dan mudah,

kamu tidak perlu mengantri lama di bank dan kemudahan akses dari smartphone-mu. Persyaratannya pun lebih mudah dan sederhana.

 

Namun, di zaman yang serba canggih ini, kamu harus teliti dan hati-hati dalam melakukan transaksi keuangan secara online.

 

Pinjaman ini umumnya menawarkan bunga secara harian serta terdapat juga risiko penipuan. Beberapa tahun ke belakang ini pun banyak sekali berita mengenai pinjaman online yang menghebohkan.

 

Banyak aplikasi pinjaman online ilegal sekarang ini yang menawarkan iming-iming limit tinggi dengan tingkat bunga yang tidak realistis.

Jangan pernah tergoda sekalipun untuk menggunakan layanan tersebut. Oleh sebab itu, pilihlah aplikasi pinjaman online yang aman dan terdaftar di OJK.

 

OJK atau Otoritas Jasa Keuangan merupakan lembaga yang dibentuk oleh negara untuk mengawasi setiap aktivitas yang mencakup keuangan, termasuk juga seluruh perusahaan penyedia layanan pinjaman online.

 

Perlu diingat, untuk mendapatkan pinjaman terbaik yang sesuai kebutuhanmu, pastikan aplikasi pinjaman online pilihanmu menawarkan bunga pinjaman yang rendah. Nah, artikel ini akan mengulas 9 pinjaman online yang terpercaya dengan bunga rendah. Untuk itu, simak ulasan lengkapnya berikut ini!

1.DANAMAS

 

Danamas adalah perusahaan peminjaman P2P di bawah Sinarmas Financial Service. P2P lending adalah sebuah layanan atau metode pinjam-meminjam uang dalam mata uang rupiah di Indonesia secara langsung yang menghubungkan kreditur atau lender sebagai pemberi pinjaman dan debitur atau borrower sebagai penerima pinjaman yang berbasis teknologi informasi.

 

Ada beberapa syarat yang dibutuhkan agar kamu dapat meminjam di Danamas, yaitu WNI minimal 21 tahun, memiliki rekening di bank Sinarmas, memiliki kartu identitas, dan memiliki usaha produktif yang akan dikembangkan. Danamas menawarkan bunga yang kompetitif, limit hingga Rp7.500.000, dan tenor sampai dengan 3 bulan.

 

2. AKULAKU

 

Akulaku menyediakan pinjaman tanpa jaminan sampai 15 bulan. Akulaku menawarkan pinjaman cepat dan pembayaran dengan cicilan yang dapat memenuhi kebutuhan darurat. Kamu dapat dengan mudah mendaftar online dengan ponsel dan pinjaman akan langsung ditransfer ke akun bankmu. Syaratnya cukup mudah, kamu tinggal menyediakan KTP dan informasi dasar, serta selalu pertahankan kualitas kreditmu di Akulaku, lalu kamu akan segera dibukakan jalur pinjaman. Setelah melakukan pengajuan pinjaman di aplikasi, jika lolos verifikasi, dana akan segera diterima pada rekening yang terhubung.

 

3. Kredivo

 

Kredivo adalah solusi kredit instan yang memberikan kamu kemudahan untuk beli sekarang dan bayar nanti dalam 30 hari atau cicilan 3 bulan dengan bunga 0% ataupun dengan cicilan 6 bulan atau 12 bulan dengan bunga 2.6% per bulan. Kredivo menawarkan pelayanan yang mudah dan cepat, semua prosesnya online dan tanpa survei. Kredivo memberikan limit hingga 30 juta untuk berbelanja dalam 2 klik saja atau KTA yang cair dalam 1 menit.

 

Pinjaman online Kredivo bisa dilakukan dengan pembayaran dalam 30 hari atau cicilan 3, 6, 12 bulan. Kredivo memberikan bunga terendah dibanding perusahaan sejenis dan tanpa DP. Keamanannya pun terjamin, kamu akan mendapatkan PIN dan OTP untuk melindungi akunmu.